2025 Akan Hadir Mobil Listrik Jaecoo J6, Intip Spesifikasi dan Harga Ditawarkan

Mobil Listrik Jaecoo J6 segera hadir tahun depan.-Sumber foto: gartonnews.com-

2025 Akan Hadir Mobil Listrik Jaecoo J6, Intip Spesifikasi dan Harga Ditawarkan

KORANRADARKAUR.ID – Tahun 2025 mendatang akan hadir mobil listrik Jaecoo J6, walau kendaraan itu belum dijual di pasaran.

Supaya tidak penasaran, alangkah baiknya intip spesifikasi dan harga yang akan di tawarkan.  

Pabrikan asal China ini, dipastikan masuk Indonesia pada awal 2025. Sub merek dari Chery ini berencana membawa berbagai lini Sport Utility Vehicle (SUV), termasuk mobil listrik Jaecoo J6.

Jaecoo J6 merupakan mobil listrik berbasis baterai battery electric vehicle/BEV yang dilengkapi dengan bateri Lithium Ferro Phosphate (LFP).

BACA JUGA:All New Suzuki APV 2024 Terobosan Baru, Performanya Menjadi Unggulan

BACA JUGA:Mengoptimakan Performa: 8 Ini Tips Merawat All New Suzuki APV 2024 Agar Tetap Prima

Dari Contemporary Amperex Technology Co Limited (CATL) berkapasitas 69.8 kWh yang mampu berakselerasi 0-100 kpj dalam waktu 6,5 detik saja. 

Berkat baterai itu, J6 ini bisa menjelajah sejauh 501 kilometer (Km) berdasarkan data pengetesan Worldwide Harmonised Light Vehicle Test Procedure (WLTP) China. 

Spesifikasinya, J6 ini memiliki panjang 4,406 mm, lebar 1,910 mm, tinggi 1,715 mm dengan jarak roda 2,715 mm.

Mobil listrik yang punya tampilan unik ini memiliki jenis pengecasan tipe CCS Combo dan DC berkapasitas 85kW. 

Sistem pengecasannya dari posisi baterai 30 persen sampai 80 persen hanya butuh waktu 30 menit saja.

Mengutip dari radartegal.disway.id, bocoran informasi mengenai interior Jaecoo J6 terkesan lebih kalem namun tetap berkelas. 

Material yang digunakan berkualitas tinggi dengan ruang kaki dan kepala lapang membuat pengemudi dan penumpang merasa nyaman. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan