NPHD Keamanan Pilkada Kaur 2024 Diteken, Segini Nilai dan Rinciannya

NPHD : Bupati Kaur H Lismidinato, SH, MH didampingi Kapolres Kaur, Dandim 0408 Kaur-BS, Danposal dan Sekda Kaur berfoto usai penandatanganan NPHD, Jumat 3 Mei 2024.-IST/RKa Ujang Tamarozi-

BINTUHAN - Pelaksanaan Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur, Wali Kota dan Wali Kota serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 semakin dekat.

Jumat 3 Mei 2024 dilaksanakan penandatanganan nota kesepakatan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) tentang pengamanan Pilkada antara Pemda Kaur dengan pihak keamanan. 

Penandanganan NPHD bertempat di ruang kerja Bupati Kaur H Lismidianto, SH, MH. Hadir Kapolres Kaur AKBP Eko Budiman, S.IK, M.IK, M.Si, Dandim 0408 Kaur/BS Letkol CZI Bambang Santoso, SH, M.SDS, Danposal Letda A Ajid, Sekda Kaur Dr. Drs. Ersan Syahfiri, MM dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemda Kaur. 

Untuk jumlah NPHD pengamanan Pilkada 2024 senilai Rp 3,8 Miliar. Dengan rincian di Polres Kaur Rp 3 miliar, Kodim 0408 Kaur/BS Rp 631 Juta dan TNI AL Rp 200 juta. 

BACA JUGA:Kapolsek Kaur Utara Dijabat Akpol Lulusan Tahun 2020, Ini Karirnya

“Dengan penandatanganan NPHD, bukti nyata Pemda Kaur mendukung penuh dan siap menyukseskan pelaksanaan Pilkada 2024,” terang Bupati Kaur H Lismidianto, SH, MH dalam arahannya.


NPHD : Bupati Kaur H Lismidinato, SH, MH didampingi Kapolres Kaur, Dandim 0408 Kaur-BS, Danposal dan Sekda Kaur berfoto usai penandatanganan NPHD, Jumat 3 Mei 2024.--

Dikatakan Bupati, NPHD sesuai amanat UU nomor 10 tahun 2016 tentang Pilkada serta Permendagri Nomor 54 tahun 2019 tentang pendanaan kegiatan pemilihan Gubernur, Bupati dan Walikota yang bersumber dari APBD. 

Maka dilaksanakan penandatanganan NPHD pengamanan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kaur Tahun 2024. Pemberian hibah daerah untuk kegiatan pengamanan Pilkada dan mendukung pelaksanaan Pilkada tahun 2024 agar berjalan sukses, aman, kondusif dan demokratis.

BACA JUGA:Kapolsek Kaur Utara Dijabat Akpol Lulusan Tahun 2020, Ini Karirnya

Anggaran yang dihibahkan dapat digunakan secara proporsional, akuntabel dan objektif.

Lanjutnya, pelaksanaan Pilkada jatuh pada Rabu 27 November 2024. Dengan begitu, Bupati mengajak semua unsur masyarakat bersinergi menyukseskan Pilkada. Sehingga dapat menghadirkan Kepala Daerah dan Wakil Daerah terpilih melalui proses pemilihan yang demokratis. 

Pemda Kaur, masih menurut Bupati, meminta bantuan pengamanan yang maksimal. Baik itu yang akan dilakukan  Polres Kaur dan jajaran, Kodim 0408 BS-Kaur, Pos TNI AL Linau sesuai dengan petunjuk teknis dari KPU maupun Bawaslu.

BACA JUGA:Bupati Bengkulu Selatan Dorong Seluruh Potensi Wisata di 11 Kecamatan Jadi Peluang Ekonomi Masyarakat

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan