Salat Tarawih Aman dan Nyaman, Polisi Patroli depan Masjid

Anggota Polsek Kaur Utara sedang Patroli depan masjid saat salat tarawih, Rabu malam 3 April 2024.Foto: IST/RKa--

KAUR UTARA - Anggota Polsek Kaur Utara melaksanakan Patroli pengamanan di depan masjid wilayah Kaur Utara. Ini dilakukan supaya jamaah saat melaksanakan salat tarawih berjamaah akan merasa nyaman dan aman.

Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Eko Budiman, S.IK, M.IK, M.SI melalui Kapolsek Kaur Utara Ipda Slamet Ambyah, SH mengatakan, Patroli depan masjid agar jamaah melaksanakan salat tarawih berjamaah aman dan nyaman.

“Anggota Polsek Patroli depan masjid saat sedang salat tarawih,”katanya.

Dikatakan, kegiatan ini dilaksanakan secara rutin pada bulan suci Ramadan penuh berkah, untuk menjaga supaya masyarakat bisa melaksanakan ibadah dengan tenang dan tidak ada suara keributan.

BACA JUGA:DITUNDA! Vonis Kasus BOK Kaur Usai Lebaran, Ini Alasannya

BACA JUGA:Pelaku Pelanggaran Pemilu di Kaur Divonis Penjara, Segini Lamanya

“Melakukan giat Patroli dan pengamanan salat tarawih di Masjid-Masjid yang ada di wilayah hukum Polsek Kaur Utara. Guna menghindari keributan atau kegaduhan anak-anak yang bermain mercon dan petasan,” ungkapnya.

Sampainya, kegiatan ini untuk menjaga ketenangan yang melaksanakan salat terawih supaya aman dan tentram. Selain itu, giat dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) di lingkungan masjid.

“Jamaah dalam melaksanakan ibadah salat dapat menempatkan motor di lokasi yang aman dan dikunci stang serta kunci ganda, supaya aman dari Curanmor,” pintanya.

Ia juga menuturkan, ketika mendatangi masjid untuk melakukan ibadah, meninggalkan rumah dalam keadaan terkunci. Pastikan api kompor sudah mati supaya terhindar dari kebakaran.

BACA JUGA:Operasi Siaga Lebaran 2024, Ini Peralatan SAR Kekinian

BACA JUGA:Baru Menjabat, Camat Kumpulkan Kades, Ada Apa?

“Kami minta dengan warga ketika pergi ke masjid untuk melaksanakan ibadah salat, pastikan rumah dalam keadaan terkunci,” sebutnya.

Terpisah, Camat Kaur Utara Gunsi Sunarso, S.IP mengakui, anggota Polsek melakukan Patroli di masjid-masjid guna menghindari hal yang tidak dinginkan. Jamaah saat mengerjakan salat tarawih akan merasa tenang dan aman.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan