Gedung SDN 107 Sudah Banyak Rusak, Belajar Tetap Aktif dan Lancar
IST/RKa RUSAK: Gedung SDN 107 Kaur di Desa Siring Agung Kecamatan Kelam Tengah sudah banyak yang rusak, Rabu 24 Januari 2024.--
KELAM TENGAH – Gedung SDN 107 Kaur di Desa Siring Agung Kecamatan Kelam Tengah sudah banyak yang rusak dan tampak kusam. Bagian plafon, dinding, mebeler juga demikian. Bahkan sisa terbakar bagian plafon belum mendapat perbaikan.
Kepala SDN 107 Sumirto, S.Pd mengatakan, baru bertugas di sekolah tersebut. Katanya, disayangkan fasilitas di sekolah sudah banyak yang rusak dan tidak layak lagi digunakan.
Seperti mebeler, ruang kelas serta perlengkapan lainnya. Akibatnya anak didik bisa kurang nyaman di sekolah, sehingga dapat mempengaruhi semangat untuk belajar.
RUSAK: Gedung SDN 107 Kaur di Desa Siring Agung Kecamatan Kelam Tengah sudah banyak yang rusak, Rabu 24 Januari 2024.-IST/RKa Bahman Hadi-
“Gedung sekolah kami sudah tidak layak lagi, kami butuh direnovasi,” katanya.
Dikatakan, dirinya belum mendalami tentang sekolah apakah sudah diusulkan tentang pembangunan atau belum. Karena gedung sudah tidak layak lagi pakai seperti bagian plafon. Murid mesti waspada dikhawatirkan ada yang jatuh. Lantaran sudah banyak rusak dan butuh perbaikan.
BACA JUGA:Pegawai KUA Sampaikan SKP, Begini Caranya
“Bila tidak diperbaiki, kerusakan akan bertambah lagi. Anak-anak harus waspada takut ditimpa bahan bangunan yang sudah rusak,” ucapnya.
Lanjutnya, akibat sudah banyak rusak membuat pandangan kurang nyaman di lingkungan sekolah. Terutama bagian dalam gedung yang sudah rusak.
Begitu juga dengan pintu dan jendela kaca juga lantai keramik sudah banyak yang pecah. Untuk perbaikan tentu butuh anggaran yang cukup besar. Tidak bisa melibatkan orang tua, karena rusaknya sudah tergolong berat.
BACA JUGA: BIKIN GELI! Ternyata Ini Motif Pemuda di Bengkulu Selatan Nekat Gigit dan Pukuli Pacar Sendiri
“Fasilitas sekolah banyak rusak, dapat mengganggu pemandangan di lingkungan sekolah,” terangnya.
Terpisah, salah seorang guru kelas Widian, S.Pd mengakui, fasilitas sekolah sudah banyak yang rusak belum ada perbaikan. Kerusakan sangat mengganggu pemandangan dan kenyamanan. Tapi untuk kegiatan belajar mengajar tetap diutamakan dan berjalan lancar. Walau gedung sudah banyak yang rusak.
“Kegiatan belajar tetap berjalan lancar dan anak didik diminta supaya tetap rajin sekolah dan belajar,” ucapnya.