LUAR BIASA! Bangun Jalan dan Irigasi, BS Siapkan Dana Rp 50,5 Miliar
ROHIDI/RKa -- JALAN : Salah satu proyek pembangunan jalan yang ada di Kabupaten BS pada tahun anggaran 2023 yakni Jalan Bunga Mas menuju Kecamatan Kedurang.--
BENGKULU SELATAN (BS) - Kabar gembira bagi masyarakat yang ada di Kabupaten BS. Pasalnya, pada tahun 2024 mendatang, Pemkab BS memastikan akan kembali fokus pada pembangunan jalan dan saluran irigasi. Hal tersebut, terbukti dengan dana yang disiapkan tahun depan mencapai puluhan miliar.
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappeda-Litbang) BS Fikri Al Jauhari, S.STP, M.Si membenarkan, pembangunan jalan dan irigasi di Kabupaten BS tahun 2024 dibantu oleh Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik. Total anggaran yang disiapkan mencapai Rp 50,5 Miliar (M).
Menurut Firki, anggaran DAK fisik dari pemerintah pusat tersebut merupakan salah satu penunjang pembangunan daerah selain dari APBD Kabupaten. Dari anggaran Rp 50,5 M itu, khusus untuk pembangunan fisik jalan sebesar Rp 48,9 M dan irigasi sebesar Rp 6,6 M.
BACA JUGA:BREAKING NEWS! Mantan Sekretaris KPU Kaur Ditetapkan Tersangka, Masih Bisa Bertambah
BACA JUGA:Rutin Baca Surah An-Nas, 3 Fadilahnya Mengagumkan
"Ya, untuk pembangunan jalan itu bersumber dari DAK tang bakal diterima oleh PUPR dan pembangunan rigasi di Dinas Pertanian," ujar Fikri.
Lebih lanjut Fikri, tahun 2024 BS memiliki APBD hingga Rp 1,1 Triliun. Namun, untuk pembangunan fisik akan dibantu dengan dana DAK tersebut. Dengan demikian, pembangunan fisik tahun 2024 tidak hanya berasal dari APBD saja. Namun, juga ada yang bersumber daari APBN melalui DAK.
"Mudah-mudahan pembangunan jalan ataupun irigasi dapat berjalan baik dan membantu masyarakat dengan bantuan dana DAK itu," harap Fikri. (roh)