Indahnya Wisata Goa Suruman di Bengkulu Selatan, Ternyata Simpan Sejarah Mistis Ini

Objek Wisata Goa Suruman di Desa Batu Ampar Kecamatan Kedurang ternyata dikenal dengan sejarah mistisnya.--

Yang tidak kalah penting lagi, di lokasi yang disebut sebagai Dinding Pengantin itu, juga memiliki banyak warna yang diantaranya, warna hijau, biru dan merah.

Selain itu, masyarakat yang ingin berkunjung di Goa Suruman tepatnya di lokasi Dinding Pelaminan wajib menjaga sikap dan perkataan.

Namun, bagi Kamu yang ingin berkunjung dan melihat langsung Goa Suruman yang kental dengan berbagai ukiran batu ukiran yang mistis ini harus menempuh jalan kaki.

BACA JUGA:Kulit Bersih Bebas Bruntusan! Yuk Ketahui 6 Tips Mengatasi Masalah Pada Wajah Akibat Produk Skincare

BACA JUGA:Sering Dianggap Misterius! Ini Loh Sisi Positif Seseorang Introvert yang Jarang Diketahui

Dari Desa Batu Ampar Kecamatan Kedurang, pengunjung harus menempuh jalan kaki selama lebih kurang 30 menit perjalanan menuju ke pintu gerbang masuk ke Goa Suruman.

Para pengunjung yang ingin menjelajah dam masuk ke Goa Suruman dan menuju Dinding Pelaminan diperkirakan harus berjalan kaki menyusuri gelapnya goa dengan jarak sekitar 100 meter

Jika belum paham lokasi dan jalan menuju ke Goa Suruman, pengunjung tidak usah khawatir.

Sebab, sekumpulan anak mudah setempat yang merupakan pemandu lokal siap membawa pengunjung ke lokasi.

Pemandu lokal tersebut bernama, Penjelajah Goa Gunung Hutan Desa (Penggunde). Pengunjung dapat menghubungi mereka melalu akun resminya dii Instagram dan Facebook.

Para pengunjung juga diminta untuk membawa peralatan untuk masuk ke Goa Suruman. Namun, jika tidak ada, maka Penggunde juga sudah mempersiapkan kebutuhan alat lengkap.

Kendati demikian, selain para pengunjung diminta untuk BE selalu menjaga sikap dan tidak boleh berkata tidak baik apa lagi betingkah laku tidak terpuji.

Para pengunjung juga diminta untuk tidak merusak kealamian Goa Suruman. Mulai dari ukiran bebatuan di lokasi Dinding Pelaminan.

Bukan hanya itu, jika para pengunjung membawa bekal makanan yang menyebabkan adanya sampah, maka sampah bekas makanan juga harus di bawah pulang dari lokasi tersebut.

Nah, itulah rangkuman mengenai objek wisata Goa Suruman ternyata dikenal dengan sejarah mistisnya. ***

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan