Jangan Lakukan Lagi Kebiasaan Ini, Agar AC Mobil Tidak Cepat Rusak, Nomor 4 Sulit Paling Sering
Kebiasaan yang membuat AC mobil cepat rusak.-Sumber foto: www.idntimes.com-
KORANRADARKAUR.ID – Air Conditioner (AC) memiliki kemampuan untuk menjaga suhu kendaraan tetap nyaman, AC mobil telah menjadi fitur standar yang sangat penting dalam kendaraan bermotor modern.
AC berperan penting dalam menunjang kenyamanan penumpang di dalam mobil. Untuk itu penting bagi setiap pemilik mobil mengetahui kebiasaan yang membuat AC cepat rusak.
Beberapa AC mobil modern memiliki fitur canggih seperti pengaturan suhu otomatis, sirkulasi udara yang disaring dan kemampuan untuk mengubah arah aliran udara sesuai keinginan pengemudi dan penumpang.
Sangat penting untuk mengetahui kebiasaan buruk yang dapat merusak AC mobil dan cara menghindarinya karena AC yang rusak bukan hanya membuat tidak nyaman tetapi juga membutuhkan biaya yang mahal untuk memperbaikinya.
BACA JUGA:Info Loker Terbaru! Semua Jurusan Masuk, Cek Kualifikasinya di Sini
BACA JUGA:Melamar Cukup dari Rumah, Wings Buka Loker untuk 6 Posisi Ini, Admin Hingga Internal Auditor
Dikutip dari www.idntimes.com, berikut adalah kebiasaan yang membuat AC mobil cepat rusak:
1. Menghidupkan AC dengan suhu yang terlalu dingin
Atur suhu AC secukupnya dan sesuaikan secara bertahap sesuai kondisi sirkulasi mobil.
Menyalakannya dengan suhu yang sangat dingin dalam waktu lama dapat memperberat kerja kompresor dan komponen lainnya sehingga AC menjadi lebih cepat rusak.
2. Membuka jendela mobil saat AC nyala
Kebiasaan ini membuat AC bekerja lebih ekstra karena harus mendinginkan udara panas dari luar yang masuk melalui jendela. Ini juga dapat menyebabkan kompresor dan komponen lain rusak lebih cepat.
3. Merokok di dalam mobil
Asap yang dihasikan dari kebiasaan merokok mengandung banyak zat berbahaya yang dapat mencemari kabin mobil dan menyumbat filter AC. Akibatnya, AC tidak dingin dan filter AC menjadi lebih kotor.