Dinsos Bengkulu Selatan Verval DTKS, Pemdes Diperingatkan Tentang Data Ini

Kadis Sosial Kabupaten BS Efredy Gunawan, S.STP, M.Si dan Kabid Pelayanan Fakir Miskin saat mengecek DTKS di desa, belum lama ini. Foto: ROHIDI/RKa--

BENGKULU SELATAN (BS) - Pemkab BS melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten BS terus melakukan pendampingan desa dalam verifikasi dan validasi (Verval) Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Dalam kegiatan tersebut, Pemerintah Desa (Pemdes) diminta hati-hati dalam memverifikasi data masyarakat. Jangan sampai malah salah menghapus data warga miskin yang seharusnya masuk dalam DTKS.

Apalagi, sampai menghilangkan data warga yang layak menerima program Bantuan sosial (Bansos). Karena, verifikasi ini bertujuan agar bantuan pemerintah benar-benar tepat sasaran

Dalam proses validasi data ini, bekerjasama dengan Pemdes agar pendataan masyarakat miskin dapat tersinkronisasi dan terus diperbarui.

"Dengan adanya Verval ini kita dapat mengetahui secara langsung data masyarakat miskin yang ada di Bengkulu Selatan," kata Kadis Sosial BS Efredy Gunawan, S.STP, M.Si.

BACA JUGA:7 Bisnis yang Kekinian dan Nggak Kemakan Jaman, Bakal Kebanjiran Cuan

BACA JUGA:20 Perguruan Tinggi Terbaik Indonesia Versi Webometrics, Simak Nama Universitasnya

Lanjut Kadis, Verval ini dilakukan setiap saat agar terus terupdate. Pendes juga diharapkan proaktif melakukan usulan perbaikan data.

Efredy mengimbau, seluruh kecamatan, pendamping sosial, Pemdes jika ada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang memiliki data yang berbeda atau dianggap tidak layak segera laporkan ke pihak Dinsos.

"Jika terdapat data yang sampai saat ini belum sinkronisasi dan terupdate kami akan terus berusaha berkoordinasi dengan pusat," terang Kadis.

Masih lanjut Kadis, pihaknya juga kita berusaha data penduduk yang ada di Kabupaten BS bisa dapat tersinkronisasi dan terupdate setiap saat. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan