10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Kira-kira Indonesia Ke Berapa Ya Yuk Cek!

Terdapat 10 negara penghasil emas terbesar di dunia-sumber foto: Koranradarkaur.id-
KORANRADARKAUR.ID –Terdapat 10 negara penghasil emas terbesar di dunia yang perlu Anda ketahui. Untuk urutan pertama diduduki oleh negara China, sementara Indonesia hanya di angka pertengahan.
Emas telah menjadi salah satu komoditas paling berharga yang berkontribusi terhadap stabilitas ekonomi global. Emas juga menjadi bagian invetasi jangka panjang yang paling populer.
Populernya, emas dalam invetasi bukan tanpa alasan hal ini dikarenakan emas cendrung mengalami kenaikan dari tahun ke tahun.
Selain itu dikutip cnbcindonesia.com, emas dapat memberikan keuntungan kapital yang tinggi, terutama jika dibeli pada harga yang rendah.
Dengan demikian, emas menjadi pilihan investasi yang populer karena memiliki beberapa keuntungan, seperti kenaikan nilai, stabilitas, lindung nilai, diversifikasi, kemudahan dan nilai yang tinggi.
Indonesia adalah negara penghasil emas terbesar di Asia Tenggara, dengan produksi emas global yang hadir di beberapa negara yang memiliki cadangan emas yang signifikan.
BACA JUGA:Inilah Ciri-Cirinya Emas Putih Asli yang Wajib Anda Ketahui
BACA JUGA:Mudah Dilakukan! Begini Tips Mencuci Perhiasan Emas agar Tidak Mudah Rusak
Sementara itu dalam lingkup global, China menjadi negara penghasil emas terbesar. Nah kira-kira urutan keberapaka Indonesia dalam penghasil emas terbesar di dunia? Simak 10 negara penghasil emas terbesar di dunia.
1. China
China tetap menjadi pemimpin nomor satu dalam produksi emas, mencapai hasil produksi yang luar biasa sebesar 370 metrik ton pada 2023. Tingkat produksi yang stabil telah membantu Tiongkok mempertahankan posisinya sebagai produsen emas terbesar di dunia.
Selain itu, bank sentral China memimpin pembelian emas, memperkuat dominasi China di pasar emas global.
2. Australia
Selanjutnya ada Australia yang menempati kedudukan kedua, negara ini produksi sebesar 310 metrik ton pada tahun 2023, terus memanfaatkan cadangan emasnya yang besar ini merupakan terbesar di dunia.
Tambang emas utama seperti tambang Boddington milik Newmont, memainkan peran penting dalam produksi emas negara tersebut, yang memberikan kontribusi signifikan terhadap ekonomi Australia.
3. Rusia
Rusia juga memproduksi 310 metrik ton emas ini mempertahankan produksi yang kuat meskipun menghadapi tantangan pasar internasional karena ketegangan geopolitik.