BREAKING NEWS ! Heboh Rumah Semi Permanen Milik Warga Tanjung Aur Ludes Dilalap Sijago Merah

Kebakaran rumah di Desa Tanjung Aur Kecamatan Tanjung Kemuning rata dengan tanah, Kamis 6 Maret 2025.-Sumber foto : IST/RKa-
BINTUHAN - Ramadan ke-6 pukul 20.10 WIB warga Desa Tanjung Aur 1 Kecamatan Tanjung Kemuning heboh.
Pasalnya satu unit rumah milik Iriyana (50) warga setempat hangus di lalap sijago merah.
Sedangkan penyebab kebakaran belum diketahui.
Dengan kejadian tersebut korban mengalami kerugian puluhan juta, selain rumah korban hangus juga ada dua unit sepeda motor juga ikut hangus terbakar.
Beruntung dalam kejadian tidak ada korban jiwa, karena saat kejadian pemilik rumah sedang ada di kebun dan anak korban yang menunggu hunian rumah juga sedang di luar rumah.
"Benar ada kebakaran rumah warga, dalam musibah tersebut alhamdulillah tidak memakan korban jiwa, tetapi korban mengalami kerugian di perkirakan puluhan juta rupiah ," kata Kapolres Kaur AKBP Yuriko Fernanda SH SIK MH melalui Kasat Reskrim AKP Todo Rio Tambunan STh MTh, Jumat 7 Maret 2025.
BACA JUGA:Kerugian Kebakaran Gudang Toko Sejahtera Capai Rp 2,5 Miliar, Ini Penyebabnya
BACA JUGA:BREAKING NEWS! Telah Terjadi Kebakaran Rumah di Desa Benua Ratu Kecamatan Luas
Dikatakan Kasat, kebakaran rumah korban diketahui oleh warga setelah api memakan bagian atap rumah.
Saat melihat api, warga sekitar melakukan upaya pemadaman dengan mengunakan alat seadanya.
Karena api begitu cepat memakan material bangunan sehingga api sulit di jinakan.
Selain itu juga material rumah yang terbuat dari kayu membuat api cepat membesar dan susah untuk dijinakan sehingga rumah korban rata dengan tanah.
Satu jam setelah kejadian, mobil pemadam kebakaran baru tiba di lokasi, lamanya mobil Damkar tiba dilokasi karena jarak tempuh yang memang cukup jauh.