Motor Honda Revo Dimodifikasi Klasik Berharga Fantastis

Motor klasik Enthok Mlenuk yang memiliki nilai fantastis-sumber foto: Koranradarkaur.id-
KORANRADARKAUR.ID - Untuk mendapatkan motor impian atau motor klasik yang bernilai tinggi perlu inovasi dan gagasan.
Saat ini banyak pencintanya otomotif melakukan modifikasi kendaraan sehingga motor yang harga rendah menjadi bernilai bahkan sangat tinggi.
Dikutip dari artikel kompas.com, saat ini banyak pencintanya otomotif melakukan custom pada sepeda motor bebek menjadi choppy cub atau street cub. Yang mana untuk gagasan dari House of Choppers. menyulap Honda Revo menjadi motor klasik layaknya motor Inggris zaman dulu.
Yang mana konsep motor ini lebih ke classic culture. Selain klasik, kesan lain yang ditampilkan dari motor ini adalah elegan. Sedangkan untuk harga motor sudah ditawar dengan harga Rp 70 juta.
Dengan nominal harga yang diberikan ke kendaraan ini maka sangat fantastis, yang mana motor awalnya diharga Rp 5-7 juta untuk harga seken atau bekas, setelah dimodifikasi mencari puluhan juta.
Untuk desain motor sendiri bahan yang digunakan cukup unik mulai dari kayu hingga besi. Perpaduan kedua bahan modifikasi ini sangat terlihat elegan dan mencuri perhatian banyak orang terutama bagi pencinta otomotif motor kalsik.
BACA JUGA:Motor Cross Trail Honda Revo 2025 Gagah dan Stylish, Ini Spesifikasinya
BACA JUGA:Motor Baru New Honda Revo Wave RSX Fi 2024, Berspesifikasi Menarik
Sementara untuk bodi kendaraan bahan digunakan dari plat dengan begitu motor sangat bagus dan kuat saat digunakan.
Dalam modifikasi motor yang mana awalnya motor bebek menjadi motor sport diawali dengan membangun rangka kendaraan yang berbahan matrial pipa stall.
Sedangkan proses pengerjaan semuanya mencapai tiga bulan. Kesulitan terbesar ada saat bikin spakbor lebarnya. Sebab, harus benar-benar lurus pelat samping kanan dan kirinya.
Pemilihan mesin motor bebek memiliki alasan tertentu, yang mana hanya menggunakan mesin yang tua karena mesin motor tua benar-benar teruji dan bisa diandlakan.
Motor klasik modifikasi ini diberi nama Enthok Mlenuk ini turut berkompetisi di ajang Kustomfest 2019, kelas Nitrohead FFA (Free For All), dan menjadi juara di kelas tersebut.
Selain itu, motor bebek Revo tersebut juga menarik perhatian punggawa Mooneyes, Shige Suganuma, dan mendapat penghargaan Mooneyes.