Anggaran Pembangunan Irigasi di Bengkulu Selatan Hilang, Lari ke Mana Ya?

Anggaran pembangunan irigasi di Kabupaten BS secara resmi hilang. Sumber foto : ROHIDI/RKa--

BENGKULU SELATAN (BS) - Anggaran pembangunan irigasi di Kabupaten BS secara resmi hilang. Akibatnya, lahan sawah di wilayah ini terancam kekeringan.

Bagaimana tidak, dampak kebijakan efisiensi anggaran oleh Presiden RI Prabowo Subianto, anggaran irigasi di BS pada tahun 2025 ini dikeringkan.

Dampak kondisi tersebut, jelas akan berdampak dengan sektor pertanian. Ketahanan Pangan di Bumi Sekundang Setungguan terancam.

Bagaimana tidak, akibat sawah yang seharusnya dialiri air dari saluran irigasi, justru akan sangat terancam kekeringan dan tidak bisa digarap oleh petani.

Padahal, sebelum ada kebijakan efisiensi anggaran Pemkab BS mendapat alokasi anggaran dari Dana Alokasi Khusus (DAK) pemerintah pusat sebesar Rp 2,1 miliar.

Anggaran itu awalnya khusus untuk pembangunan saluran irigasi. Namun setelah turun aturan efisiensi, alokasi anggaran untuk irigasi menjadi Rp0.

Kabag ULP Setkab BS Hengky Perdana, ST menuturkan, jika anggaran pembangunan untuk saluran irigasi resmi dihilangkan alias tidak jadi disalurkan.

"Benar, sesuai RUP terbaru ini, anggaran untuk irigasi memang habis, tidak ada sama sekali. Jadi tidak ada yang bisa kami proses untuk tahapan lelang kegiatannya," katanya.

BACA JUGA:Belasan Tahun Irigasi Tidak Diperbaikan, 22 Ha Sawah Bengkulu Selatan Beralih ke Kebun Sawit

BACA JUGA:Rp 87 Miliar Anggaran Bengkulu Selatan Disedot Pusat, Dampak Efisiensi Anggaran Prabowo

Lebih lanjut Kabag, anggaran pembangunan irigasi tersebut sebelumnya diakomodir di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR ) BS.

Masih kata Kabag, anggaran tersebut akan dialokasikan untuk pembangunan irigasi di sejumlah titik di yang ada di kecamatan wilayah BS. 

Sementara itu, seperti diketahui jika tujuan utama pembangunan irigasi adalah untuk menyediakan fasilitas bagi petani mendapatkan air untuk menggarap sawah. 

Mengingat, masih banyak hamparan sawah di Kabupaten BS yang kekeringan akibat tidak ada irigasi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan