BREAKING NEWS! Nenek Terpeleset di Sungai, Begini Nasibnya

Kades Muara Nasal Ansori bersama warga sedang mengevakuasi korban dari sungai. Sumber foto: koranradarkaur.id--

NASAL - Nasip malang dialami, Suliyun (65), warga Desa Muara Dua, Kecamatan Nasal, dirinya terpaksa dilarikan ke unit pelayanan kesehatan. Setelah mengalami cedera serius di bagian bokong, akibat terpeleset di sungai Nasal pada Selasa, 12 November 2024, sekitar pukul 17.30 WIB.

Peristiwa tersebut terjadi saat korban hendak mandi di sungai Nasal. Namun tiba-tiba terjatuh dan mengalami benturan pada bagian bokong, yang diduga menyebabkan pendarahan dari duburnya.

Kades Muara Dua beserta warga setempat yang mengetahui kejadian itu langsung melakukan pertolongan pertama dan mengevakuasi korban dari lokasi kejadian. Mereka membawa Suliyun ke permukiman warga sebelum akhirnya dilarikan ke fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut.

"Iya betul, korban merupakan nenek. Ia terpeleset saat hendak menuju sungai air nasal. Kini sudah kami evakuasi ke unit pelayanan terdekat untuk diberikan pertolongan pertama. Sementara ini, korban kami ketahui mengalami pendarahan dibagian duburnya," terang Ansori.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan