Kisahnya Gunung Marapi di Sumbar, Ada Tugu Abel, Ini Kisah Tragisnya

Sabtu 09 Dec 2023 - 20:06 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

RADAR KAUR – Setelah terjadinya erupsi Gunung Marapi pada Minggu, 3 Desember 2023 yang menewaskan banyak korban. Kini Tugu Abel Tasman menjadi sorotan. 

Tragedi pilu tersebut terulang lagi setelah kurang lebih 31 tahun berlalu. Pada hari yang sama yaitu hari Minggu, seorang pendaki bernama Abel Tasman mengembuskan napas terakhirnya di puncak Gunung Marapi. 

Gunung Marapi adalah gunung aktif yang ada di Sumatera Barat. Tepatnya di Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar. Gunung Marapi memiliki ketinggian 2.891 Meter Di atas Permukaan Laut (MDPL).

Keberadaan gunung ini dapat dilihat dari sejumlah wilayah yang ada di Sumatera Barat.

Erupsi yang terjadi di Gunung Marapi tidak didahului oleh peningkatan gempa vulkanik. Namun, status waspada level II Gunung Marapi sudah ditetapkan sejak 3 Agustus 2011.

Dalam sejarah Tugu Abel, merupakan monumen yang dibangun sebagai peringatan atas tewasnya seorang pendaki bernama Abel Tasman akibat erupsi Marapi pada 5 Juli 1992.

Diketahui pembangunan Tugu Abel pada Selasa 5 Juli 1994, atau dua tahun setelah tragedi erupsi. Seperti dikutip rakyatbengkulu.disway.id, ada sekitar seratus lebih pendaki yang ikut berpartisipasi dalam pembangunan Tugu Abel tersebut.

Ketika erupsi Gunung Marapi, saat itu mengeluarkan awan panas yang bercampur debu serta material batu kerikil dan pasir. Sehingga batu yang berukuran sebesar bola kaki menimpa tepat di kepalanya Abel Tasman. (*/tik)

Tags :
Kategori :

Terkait