BACA JUGA:Wajib Pajak Diimbau Daftarkan PBB-P2
Sementara itu, berkembang pula kabar jika koalisi besar 7 Parpol bergabung akan menjadi lawan Gusnan Mulyadi untuk merebut BD 1 B lima tahun yang akan datang.
Bahkan, mengenai siapa yang bakal diusung maju dari beberapa nama balon bupati yang sedang merapat ke koalisi 7 Parpol, sudah menyerahkan keputusan kepada pihak Parpol.
Para Balon ini menyatakan siap bertarung jika diberi mandat dan kepercayaan ke-7 partai politik. Mereka mempercayakan penuh keputusan siapa yang akan diusung oleh koalisi 7 Parpol tersebut.
Yang mana, beberapa hari lalu diisukan ada 12 nama yang diusulkan untuk dipilih menjadi Paslon di Pilkada BS. Namun, dari 12 nama yang diusulkan, hanya 5 nama yang memenuhi undangan koalisi 7.
BACA JUGA:WASPADA! Pelaku Hipnotis Mengintai Warga di Kaur
Kelima nama yang memenuhi undangan untuk dimintai keterangan mengenai keseriusan maju Pilkada BS yakni, Rifa'i Tajudin, Yevri Sudianto, Reskan Efendi, Makrizal Nedi dan Dewi Sartika.
Kelima balon itu telah menyampaikan secara langsung visi misi mereka untuk maju Pilkada BS di hadapan petinggi 7 Parpol yang tergabung dalam koalisi.
Dalam kesempatan itu, masing-masing Balon mengutarakan keseriusan untuk maju sebagai calon Bupati. Mereka membawa niat yang sama, yakni ingin membawa kemajuan untuk BS.
"Kami sudah menyampaikan program dan juga niat keseriusan untuk maju sebagai calon bupati. Untuk langkah selanjutnya, kami menyerahkan keputusan kepada partai politik. Jika diberi kepercayaan, tentu siap," ujar Reskan Efendi yang diiyakan langsung beberapa balon lainnya.