KORANRADARKAUR.ID – Minyak wijen sering kali digunakan sebagai minyak goreng yang lebih sehat. Untuk diketahui, minyak wijen sendiri terbuat dari biji wijen yang bernama latin Sesamum indicum.
Selain itu, minyak wijen memiliki rasa dan aroma yang khas, serta kaya akan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan. Tidak hanya itu minyak wijen juga mengandung banyak protein dan vitamin B.
Selain dijadikan sebagai minyak goreng untuk bahan masakan, minyak wijen juga telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional untuk mengobati berbagai penyakit.
Mengutip dari kompas.com, berikut ini manfaat minyak wijen.
1.Menjaga kesehatan jantung
Penyakit jantung adalah penyebab utama kematian di dunia. Minyak wijen telah terbukti dapat melindungi kesehatan jantung.
Dengan menjaga kesehatan jantung, minyak wijen juga dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung, stroke dan penyakit kardiovaskular lainnya.
BACA JUGA:Jangan Sampai Tertipu, Ini Cara Mengecek Emas Antam yang Asli
BACA JUGA:Mata Bintitan Bikin Gak PD Keluar Rumah, Begini Solusi Mengatasinya
2.Mengatur gula darah
Gula darah yang tinggi dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan, seperti diabetes, penyakit jantung dan stroke. Dengan mengonsumsi minyak wijen memiliki beberapa sifat yang dapat membantu mengontrol gula darah.
3.Mencegah kerusakan akibat sinar matahari
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa antioksidan dalam minyak wijen dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar sinar ultraviolet (UV).
Tidak hanya itu, minyak wijen mampu menahan hingga 30 persen sinar UV, sedangkan minyak lainnya hanya mampu menahan hingga 20 persen.
4.Pereda radang sendi