KORANRADARKAUR.ID – Ibadah haji merupakan rukun Islam yang ke lima, ibadah haji merupakan kewajiban bagi setiap umat muslim.
Ibadah haji wajib ditunaikan bagi umat muslim yang mampu secara fisik dan finansial.
Pada musim haji 1445 H ada banyak hal yang mewarnai ibadah haji tahun ini, salah satunya adalah suhu ekstrem yang terjadi di beberapa wilayah Saudi.
Suhu ekstrem di beberapa wilayah Saudi terjadi pada puncak haji tahun 1445 H. Hal ini menyebabkan banyak jemaah haji yang wafat.
BACA JUGA:Gebrakan Terbaru Honda! Genio Hadir dengan Fitur Super Canggih, Tapi Harga Tetap Terjangkau
BACA JUGA:Silahkan Daftar Lowongan Kerja di PNM Group, untuk Tamatan SMA dan S1, Usia 17-25 Tahun
Dengan lebih dari 1,8 juta jemaah yang tumpah ruah dalam satu waktu, tentu ada banyak hal yang menarik perhatian selama penyelenggaran ibadah haji tahun ini.
Dikutip dari www.detik.com, berikut beberapa hal yang menjadi sorotan utama dalam penyelenggaraan ibadah haji tahun 2024:
1. Suhu panas ekstrem di Saudi
Selama puncak musim haji, setidaknya lebih dari 1.000 orang meninggal dunia, sebagian besar karena sengatan panas yang ekstrem. Di Arab Saudi yang panasnya mencapai 51,8 derajat Celcius.
Kantor Berita AFP melaporkan bahwa 658 orang Mesir telah meninggal dunia. Pemerintah Indonesia mengatakan lebih dari 200 orang meninggal dunia dan pemerintah India mengatakan 98 orang.
Pakistan, Malaysia, Jordan, Iran, Senegal, Tunisia, Sudan dan wilayah Kurdistan otonom Irak juga telah mengkonfirmasi wafatnya warga negara mereka yang tengah menjalani ibadah haji.
Jumlah korban meninggal dunia yang tinggi di Arab Saudi diduga disebabkan oleh suhu tinggi yang belum pernah terjadi sebelumnya.
Kementerian Kesehatan Saudi telah mengingatkan agar menghindari paparan panas dan tetap minum banyak air untuk mecegah dehidrasi.
BACA JUGA:Cek Persyaratan Loker PT Lion Super Indo,Tersedia 2 Posisi untuk Dilamar