HP Infinix satu ini sudah sangat terkenal dengan harganya yang murah namun membawa spesifikasi yang mumpuni.
Dalam segi performa gamingnya, kamu sudah tidak perlu meragukannya lagi karena telah menggunakan chipset Mediatek Helio G99 yang sanggup memainkan game seperti Mobile Legend dan game lainnya.
HP Infinix Note 30 ini hadir dengan dibekali fitur gyroscope hardware sehingga membuat pengalaman bermain game jadi anti delay tidak seperti gyroscope versi software.
Layarnya sendiri berukurann 6.78 inci dengan panel berjenis IPS LCD dengan resolusi Full HD+.
Layarnya juga sudah didukung dengan refresh rate yang tinggi di 120Hz yang membuat pergerakannya karakter game lebih mulus.
Dengan spesifikasi layarnya yang cukup powerful, membuat HP ini memberikan kepuasan kepada pengguna ketika aktivitas gaming seperti PUBG maupun menonton film.
Infinix Note 30 ini hadir dengan konfigurasi kamera utama di bagian belakang yang terdiri dari 64MP+2MP+QVGA.
Kamera selfie-nya memiliki resolusi 16 MP yang siap mengabadikan berbagai moment dengan jernih.
Baterai HP Infinix Note 30 ini memiliki kapasitas sebesar 5000 mAh yang telah mendukung fast charging 45W sehingga tidak perlu menunggu lama ketika pengisian daya.