Jokowi Bagikan Paket Sembako di Bogor, Segini Paket Bansos Diberikan ke Warga

Sabtu 13 Apr 2024 - 09:57 WIB
Reporter : Bahman Hadi
Editor : Dedi Julizar

"Warga antusias mendapat bantuan dari Jokowi. Petugas memanggil warga untuk mengambil bantuan dengan tertib,” kata salah satu petugas memberi instruksi.

Sementara waktu pembagian bantuan, Jokowi memantau langsung pembagian paket Sembako tersebut. Warga tampak menenteng tas berisi paket Sembako yang telah dibagikan.

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengatakan, kegiatan pembagian Bansos tersebut memang rutin dilakukan Jokowi.

Bahkan biasanya, pada bulan Ramadan, bisa sampai empat kali. Ini lah membuat warga senang dengan Jokowi. Karena berbagai sesama sebagai amal ibadah bulan suci ramadan penuh berkah.

“Sudah menjadi kebiasaan rutin dari Bapak Presiden, tiap bulan suci Ramadan memberikan atensi kepada warga Bogor. Biasanya malah bisa 3-4 kali, hari ini baru sekali ya beliau," katanya. 

Dikatakannya, dirinya menyampaikan terima kasih kepada Jokowi atas perhatiannya kepada warga.

Ada 1.000 paket Sembako habis dibagikan kepada warga sore ini. Supaya bantuan dapat menjadi amal ibadah untuk semua.

"Sebanyak 1.000 paket Sembako dibagikan dan habis, warga sangat senang," terangnya.

BACA JUGA:3 Game Diadaptasi dari Anime, Bisa Dimainkan Tanpa Kuota

BACA JUGA:Player Mobile Legend Jangan Gagap, Harus Tahu 24 Istilah Berikut

Lanjutnya, dirinya sempat berbincang-bincang mengenai Bansos dengan Jokowi.

Menurutnya, pembagian Bansos tersebut merupakan komitmen pemerintah untuk membantu warga yang sedang membutuhkan.

"Kami juga banyak berbincang terkait dengan Bansos. Komitmen pemerintah pusat yang sangat kuat untuk membantu warga tidak mampu melalui Bansos tadi alokasi Rp 490 triliun," terangnya.

Kategori :