1. Meningkatnya kualitas salat
Kualitas salat terdiri dari dua tahap yaitu, sahnya salat dan diterimanya salat. Rasulullah SAW bersabda:
"Barang siapa membeli baju seharga sepuluh dirham, sedangkan padanya terdapat satu dirham berupa uang haram, Allah tidak akan menerima salatnya selama ia mengenakan baju tersebut," (HR. Ahmad dari Ibnu Umar)
"Barang siapa meminum seteguk khamr, ia tidak akan diterima salatnya selama empat puluh hari." (HR. Ahmad, At-Tirmidzi, Ibnu Majah dan Al Darimi).
Tentu salat berjamaah harus dilakukan pada awal waktu dan di masjid. Seorang Muslim harus mempelajari kekhusyuk-an dalam salat.
BACA JUGA:Marak Pencurian TBS, Perhatikan Langkah yang Akan Dilakukan Petani Sawit
2. Pahala Salat Berjamah
Keutamaan salat berjamaah dibandingkan salat sendirian adalah pahalanya lebih besar.
Berikut hadis yang menjelaskan keutamaan salat berjamaah dibandingkan dengan salat sendirian.
Artinya: "Salat berjamaah melampaui salat sendirian dengan (mendapatkan) 27 derajat." (HR. Bukhari)
3. Dijauhkan dari sifat munafik
Keutamaan salat berjamaah adalah dijauhkan dari sifat munafik. Karena diantara sifat orang munafik adalah yang bermalas-malasan dalam salat. Seperti yang tertuang dalam surat An-Nisa ayat 142.
BACA JUGA:SADIS! Seorang Janda Anak Satu Tewas Korban Pembacokan
Artinya: "Sesungguhnya orang-orang munafik itu menipu Allah, dan Allah akan membalas tipuan mereka, apabila mereka berdiri untuk salat, mereka berdiri dengan malas. Mereka bermaksud riya (dengan salat) di hadapan manusia. Dan tidaklah mereka menyebut Allah kecuali sedikit sekali." (An-Nisa: 142)
4. Diampuni Dosanya oleh Allah SWT
Keutamaan salat berjamaah bagi wanita dan laki-laki sama-sama diampuni dosanya oleh Allah SWT. Sebagaimana Rasulullah bersabda: