Pensiun, Ucapan Mantan Kepala SDN 7 Kaur Bikin Sedih

Jumat 22 Mar 2024 - 21:47 WIB
Reporter : Fenty Purnamasari
Editor : Daspan Haryadi

Dia juga mengatakan telah menghabiskan bertahun-tahun di sekolah sebagai seorang pemimpin, dan akan memulai babak baru dalam hidupnya dengan masa pensiun.

Dia sangat berterima kasih karena tanpa bantuan dan kerja tim di sekolah, dia tidak akan pernah bisa mencapai apapun.

Dia juga berterima kasih kepada para orang tua murid yang telah mempercayakan anak-anak mereka bersekolah di SDN 7 Kaur. 

Dia merasa sangat beruntung telah bekerja di lingkungan yang begitu hangat dan penuh perhatian.

BACA JUGA:Bimbing Guru, SMPN 11 Kaur Berbagi Praktik Komunitas Belajar

Serta didukung penuh oleh orang tua murid dalam hal apapun demi kemajuan sekolah. 

"Saat saya melangkah ke babak baru dalam hidup saya, saya akan membawa dengan semua kenangan indah yang telah kita bagi bersama di sekolah. Saya akan merindukan kehadiran guru dan murid saat di sekolah nantinya, semoga murid bisa mengharumkan sekolah dan menjadi pelajar yang terus berprestasi," ujarnya. 

Dia juga menambahkan, setiap akhir adalah awal dari sesuatu yang baru.

Dia yakin bahwa sekolah ini akan terus menjadi tempat yang luar biasa untuk belajar dan tumbuh.

BACA JUGA:Caleg Termuda dan Tertua yang Sukses ke DPRD Provinsi Bengkulu, Termuda dari Dapil Kaur-BS, Cek di Sini

Juga yakin, bahwa dewan guru dan murid akan terus mengejar impian dengan semangat dan tekad yang sama seperti yang ditunjukkan selama ini di sekolah ini. 

"Dengan menikmati masa-masa akan berakhirnya masa jabatan saya. Saya yakin sekolah ini bis menjadi tempat yang luar biase dalam murid mengemban pendidikan untuk ke depannya," harapnya.

 

Kategori :