KORANRADARKAUR.ID - Berbicara tentang desa wisata terbaik yang ada di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Salah satu yang menarik perhatian adalah Desa Colol di Kecamatan Lamba Leda Timur Kabupaten Manggarai Timur.
Salah satu yang menarik dari desa wisata terbaik di NTT ini. Adalah sejak dulu dikenal sebagai penghasil kopi dengan citarasa terbaik.
Bahkan pada tahun 2015, kopi dari Desa wisata terbaik ini. Terpilih sebagai kopi dengan citarasa terbaik di Indonesia dalam kompetisi yang digelar di Banyuwangi.
Selain terkenal dengan desa penghasil kopi, Desa Colol juga memiliki daya tarik geowisata yang indah. Yakni berupa air terjun Cunca Tenda atau yang dikenal dengan Air Terjun Kembar Gajah karena bentuknya menyerupai gajah.
Daya tarik lain, adalah wisata sejarah, yang mana di Colol juga tersimpan Bendera peninggalan penjajah Belanda yang diperoleh oleh warga Colol. Karena terpilih dan menjuarai kontes kopi pada masa kolonial.
BACA JUGA:Suka Wisata Sejarah dan Budaya? Desa Wisata Terbaik DIY Ini Wajib Anda Kunjungi
BACA JUGA:Wirokerten, Desa Wisata Terbaik Yang Miliki Hubungan Erat Dengan Kejaraan Mataram Islam
Desa wisata ini memiliki iklim yang sejuk. Ini karena desa ini terletak di lembah inii. Desa wisata ini juga memiliki spot wisata religi, yaitu Bukit Ziarah.
Melansir jadesta.kemenparekraf.go.id, Kamis 15 November 2024. Berikut ulasan singkatnya.
1. Gapura
Spot Gapura Lembah Colol merupakan tempat terbaik untuk mengabadikan dan memberi pengalaman berbeda bagi pengunjung ke Desa Wisata Colol.
Waktu terbaik untuk mengambil foto di spot ini adalah pagi hingg siang hari sebelum kawasan Lembah Colol ditutupi kabut pada sore hari.
Berfoto di spot Gapura Lembah Colol adalah keharusan. Karena cerita indah tentang indahnya Desa Colol tidak akan sempurna tidak akan lengkap tanpa bukti sahih dengan berselfie di Gapura Colol ink.
Ini karena karena spot selfie ini merupakan landmark Kawasan Lembah Colol.
2. Kembar Gajah