BACA JUGA:Waspada! Ini Modus Penipuan Pajak, DJP Imbau Masyarakat Berhati-hati
Misalnya, dengan adanya layanan pembayaran pajak secara online, masyarakat tidak perlu lagi mengantri di kantor pajak, sehingga waktu dan tenaga yang dikeluarkan bisa lebih efisien.
Namun, meskipun ada kemudahan ini, masih banyak masyarakat yang belum menyadari pentingnya membayar pajak tepat waktu.
Dikutip dari kumparan.com, membayar pajak tepat waktu memberikan banyak manfaat, diantaranya:
1. Pengadaan Fasilitas Sosial yang Memadai
Pembayaran pajak yang tepat waktu dapat memberikan perlindungan dan keamanan melalui fasilitas sosial yang memadai, seperti militer atau kepolisian yang di mana pegawainya digaji dari pajak.
2. Pembangunan yang Berjalan dengan Baik
Pembayaran pajak sangat memengaruhi kemajuan negara, terutama dalam hal pembangunan infrastruktur.
Menurut buku Panduan Praktis Mengurus Pajak secara Online: Daftar, Bayar, Lapor, yang ditulis oleh Dr. Nufransa Wira Sakti dan Zulfa Simatur, manfaat dari pembayaran pajak bisa dirasakan secara bersama-sama oleh masyarakat dalam bentuk pembangunan fasilitas umum.
Struktur infrastruktur seperti jalan, jembatan, bendungan, Pelabuhan dan taman adalah bentuk nyatanya.
Selain itu, pembangunan fasilitas umum yang penting seperti sekolah dan rumah sakit, juga dapat berjalan lancar.
BACA JUGA:Kini Bayar Pajak Kendaraan Lebih Mudah! Ada Layanan Samsat Virtu di Kota Bengkulu
BACA JUGA:No Ribet Dijamin Cepat, Ini 3 Cara Cek Pajak Kendaraan Bermotor Lewat Handphone
3. Terjadinya Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat
Salah satu kesejahteraan masyarakat dapat tercapai dikarenakan masyarakat yang tepat waktu bayar pajak.
Pajak dapat menghasilkan sejumlah dana yang dapat digunakan untuk memberikan layanan kesehatan dan pendidikan gratis, serta layanan transportasi dan mobilitas yang mudah melalui pembangunan infrastruktur, serta untuk mendorong pertumbuhan ekonomi negara. ***