Masih Suka Boros, Terapkan 5 Cara Ini Untuk Mengatur Keuangan!

Sabtu 12 Oct 2024 - 17:12 WIB
Reporter : Riska Ayu Kurniati
Editor : Daspan Haryadi

KORANRADARKAUR.ID – Siapa di sini yang boros dan belum bisa mengatur keuangan? Buat kamu yang masih bingung bagaimana cara mengatur keuangan, ayo simak caranya di sini ya!

Dalam kehidupan sehari-hari, keuangan merupakan salah satu aspek yang sangat penting dan berpengaruh terhadap kualitas hidup seseorang. 

Mampu mengatur keuangan dengan baik bukan hanya membantu kita memenuhi kebutuhan pokok, tetapi juga memberikan rasa aman dan nyaman dalam menjalani kehidupan. 

Di tengah berbagai tantangan ekonomi dan gaya hidup yang terus berubah, penting bagi setiap individu untuk memiliki pemahaman yang baik tentang cara mengelola keuangan pribadi.

Mengatur keuangan tidak hanya berarti mencatat pengeluaran dan pemasukan, tetapi juga mencakup perencanaan yang matang untuk masa depan. 

Setiap orang memiliki tujuan dan impian yang berbeda, seperti membeli rumah, mempersiapkan pendidikan anak, atau menyiapkan dana pensiun. 

BACA JUGA:Wajib Jadi Perhatian! Ini Cara Mengelola Keuangan Bagi Anak Rantau Belum Mapan

BACA JUGA:Apa Bisa Menghemat Uang Menjelang Lebaran? Coba Tips Ini Supaya Tidak Boros

Oleh karena itu, penting untuk memiliki strategi yang tepat agar tujuan-tujuan tersebut dapat tercapai tanpa mengorbankan kebutuhan sehari-hari.

Dikutip dari www.prudentialsyariah.co.id, yuk simak cara mengatur keuangan berikut ini:

1. Buat batas maksimal untuk setiap pengeluaran

Pengeluaran rumah tangga bervariasi dan biasanya dipengaruhi oleh kebutuhan, keinginan, rencana dan impian keluarga, serta gaya hidup. Namun, hal yang perlu diperhatikan adalah pengeluaran rumah tangga setiap bulannya tidak boleh melebihi pendapatan setiap bulan. Oleh karena itu, buatlah budget khusus dengan tetap mempertimbangkan dan memperhatikan pendapatan keuangan.

2. Lakukan pencatatan yang terperinci 

Anda pasti melakukan banyak transaksi keuangan dalam satu hari, entah itu berbelanja di supermarket atau mengisi token listrik. Jumlah uang yang dikeluarkan dalam transaksi harian biasanya tidak besar. Oleh sebab itu, seringkali orang lupa untuk mencatat jumlah kecil ini. Padahal, berapa pun nominalnya, pengeluaran tetaplah pengeluaran.

Untuk itu, usahakan untuk mencatat setiap pengeluaran dengan cermat. Akan lebih baik lagi jika anda memiliki bukti transaksi untuk memudahkan pencatatan. Selain membantu anda mengetahui besaran pengeluaran anda, cara ini juga bagus untuk memperkirakan jumlah uang yang akan anda keluarkan setiap bulan.

Kategori :