Peringati Maulid Nabi, Polsek Muara Nasal dan Desa Bersihkan Masjid

Senin 16 Sep 2024 - 19:52 WIB
Reporter : Rega Jusa
Editor : Daspan Haryadi

NASAL – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Polsek Muara Nasal gotong royong (Goro) membersihkan Masjid Al - Amin di Dusun Suka Jaya, Desa Pasar Baru Kecamatan Nasal.

Kegiatan ini melibatkan seluruh anggota Polsek Muara Nasal dan Pemerintahan Desa (Pemdes) setempat juga pengurus majid, Senin 16 September 2024. Kegiatan dimulai pada pukul 08.00 WIB dan berlangsung hingga menjelang siang hari. 

Kapolres Kaur AKBP Yuriko Fernanda, SH, S.IK, MH melalui Kapolsek Muara Nasal Iptu Susanto, S.Ikom mengatakan, pentingnya kegiatan gotong royong sebagai bentuk kepedulian dan penghormatan terhadap tempat ibadah, terutama dalam momen istimewa seperti Maulid Nabi Muhammad SAW.

Dengan menjaga kebersihan masjid, tidak hanya menghormati tempat ibadah, tetapi juga mengikuti teladan Nabi Muhammad SAW, yang selalu mengajarkan kebersihan dan kepedulian terhadap sesama. 

"Kegiatan Goro ini dibagi ke dalam beberapa kelompok. Masing-masing kelompok bertugas membersihkan berbagai area masjid, mulai dari ruang utama, halaman, area parkir., lantai, dinding, serta perabotan masjid seperti karpet dan tempat wudhu. Selain itu, kami juga melakukan perawatan kecil pada fasilitas masjid untuk memastikan semuanya dalam kondisi baik, saat pelaksanaan maulid nabi. Harapan kami dengan telah dibersihkan masjid ini. Antusiasme masyarakat mengikuti maulid nabi tinggi," katanya.

BACA JUGA:Cabor Andalan Tumbang! Perolehan Medali Bengkulu Belum Sesuai Harapan

BACA JUGA:Proses Seleksi CPNS 2024 Hampir Memasuki Masa Sanggah, 3 yang Tidak Bisa Disanggah

Lanjutnya, dalam kegiatan ini, terlihat sinergi yang baik, antara anggota Polsek Muara Nasal dan Pemdes. Juga antusias mereka bekerja dengan semangat tinggi.

Kegiatan ini tentunya disambut baik oleh masyarakat setempat pun Pengurus Masjid setempat. Turut berpartisipasi aktif dalam proses pembersihan.

Setelah selesai membersihkan masjid. Kapolsek Muara Nasal beserta seluruh peserta melaksanakan doa bersama sebagai penutup acara.

Doa tersebut dipanjatkan untuk meminta berkah dan keberkahan dari Allah SWT serta keselamatan dan kedamaian bagi seluruh umat Islam. 

"Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi contoh bagi daerah lainnya dalam menjalankan kegiatan sosial yang bermanfaat. Polsek Muara Nasal berkomitmen untuk terus aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan Goro, terutama dalam momen-momen penting seperti peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW," katanya.*

Kategori :