Luar Biasa! Ternyata Ini Keunggulan dari Hyundai Staria

Sabtu 25 May 2024 - 06:40 WIB
Reporter : Etika Larasati Khontesa
Editor : Daspan Haryadi

KORANRADARKAUR.ID – Hyundai Staria merupakan Multi Purpose Vehicle (MPV) Premium dengan tagline larger Than Life juga sebagai solusi mobilitas canggih yang membuat waktu perjalanan lebih akomodatif, produktif dan menyenangkan.

Juga memiliki tampilan eksterior futuristik, interior mewah dan elegan serta dilengkapi fitur teknologi canggih.

Dari segi tampilan, Hyundai Staria memancarkan aura yang berbeda. Dimensinya yang besar, dengan panjang 5.253 mm, lebar 1.997 mm dan tinggi 1.990 mm, memberikan kesan gagah dan tangguh. 

Mengutip dari palpos.disway.id, Hyundai memiliki konsep desain yang terinspirasi dari bodi yang memanjang dan gril depan berbentuk trapesium melengkung.

BACA JUGA:Mutasi Asisten, 3 Kajari dan Promosi Koordinator di Kejati Bengkulu, Ini Daftar Namanya

BACA JUGA:Sensasi Mengendarai Luar Biasa, Suzuki Hayabusa Masuk Motor Tercepat Dunia

Lampu depan Light Emitting Diode (LED) yang tajam menambah kesan canggih, tidak hanya meningkatkan visibilitas pada malam hari tetapi juga memberikan identitas visual yang kuat.

Garis-garis aerodinamis yang mengalir mulus dari depan ke belakang tidak hanya menambah estetika modern tetapi juga membantu meningkatkan efisiensi bahan bakar dan performa kendaraan. 

Kemudian interior yang luas, masuk ke dalam kabin, Hyundai Staria menawarkan ruang yang luas dan kenyamanan maksimal. 

Interior dirancang dengan fokus pada kepraktisan dan teknologi canggih. Di mana penumpang akan merasakan kenyamanan berkat kabin yang lega.

BACA JUGA:Bupati Gusnan : Story Telling Sudah Seharusnya Dikenalkan Sejak Dini, Ini Manfaatnya Bagi Anak

BACA JUGA:Samsu Minta Pemda Kaur Makin Sayang ke Petani dan Nelayan

Pintu geser di kedua sisi bodi dan tempat duduk yang dapat diatur dengan fleksibilitas tinggi. 

Fitur hiburan yang mutakhir juga disematkan, seperti konektivitas smartphone yang memungkinkan penumpang tetap terhubung selama perjalanan. 

Tak ketinggalan, berbagai fitur keselamatan seperti pengereman darurat otomatis, peringatan tabrakan, dan banyak lagi, menjadikan pengalaman berkendara tidak hanya nyaman tetapi juga aman. 

Kategori :