Tiga Warga Diserang DBD, Puskesmas Pengasapan

Kamis 23 Nov 2023 - 17:36 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

TANJUNG KEMUNING - Tiga warga Desa Beriang Tinggi Kecamatan Tanjung Kemuning diserang demam berdarah dengue (DBD), Puskesmas Beriang Tinggi lakukan pengasapan atau fogging.

Adapun warga diserang DBD yaitu, Erlita (30), Novita )34) dan Julis(35) kini sudah menjalani pengobatan. Ini disampaikan Kasi Umum Desa Beriang Tinggi, Itudi, Kamis (23/11). 

Dikatakan, dalam melakukan pengasapan dan kebersihan, petugas Puskesmas dibantu Pemdes, petugas kecamatan dan anggota keamanan. Supaya masyarakat aman dari segala penyakit dan kini sudah perubahan cuaca, hujan hampir setiap hari. 

"Kami berharap tidak ada lagi warga terajangkit DBD. Ayo bersama jaga kebersihan dan kesehatan lingkungan," ucapnya. 

Terpisah, Kepala Puskesmas Beriang Tinggi Herlina Hayati, S.Kep menuturkan, memasuki musim penghujan diminta pada masyarakat tetap waspada dan jaga kebersihan lingkungan, supaya tidak ada lagi warga diserang DBD.

Petugas kesehatan sudah melakukan fogging kebeberapa tempat. Selain itu tempat yang dapat menampung air hujan seperti kaleng bekas harus dibuang atau dikubur dan begitu juga tempat sarang nyamuk semuanya dibersihkan. 

"Diminta pada masyarakat dengan perubahan cuaca ini agar tetap jaga kesehatan dan kebersihan lingkungan," sampainya. (man)

Tags :
Kategori :

Terkait