KORANRADARKAUR.ID - Usut punya usut, ternyata mobil Suzuki APV bukan mobil sembarangan lho.
Mobil Suzuki APV ini ternyata mempunyai hubungan sangat dengan grup band papan atas tanah air, D'Masiv.
Tentu mayoritas penduduk Indonesia, khususnya anak era tahun 2000-an sudah tak asing dengan grup band yang terkenal dengan lagu Jangan Menyerah itu. Ternyata, mobil Suzuki APV adalah saksi bisu kesuksesan mereka.
Mobil Suzuki APV ini ternyata pernah menjadi alat transportasi Band d'Masiv ke berbagai konser maupun tur. Bahkan, mereka juga belajar mengemudi dengan mobil Suzuki APV ini.
Wajar saja, mengingat kapasitas muatan mobil Suzuki APV mampu menampung hingga delapan orang penumpang.
BACA JUGA:Fluktuasi yang Tidak Signifikan, Berikut Harga Mobil Suzuki APV Sesuai Tipenya
Serta ketangguhannya melewati beragam medan dan kondisi beragam cuaca.
Rama, gitaris d'Masiv mengatakan, mobil Suzuki APV menjadi mobil pertama yang digunakan untuk operasional. Mobil itu didapat karena kontes musik nasional.
"Ada satu cerita unik tentang Suzuki, kita menang hadiah lomba dapat mobil Suzuki APV. Jadi Suzuki punya sejarah erat," ujar Rama mengutip cnnindonesia.com, Rabu 20 November 2024.
D'Masiv berhak mendapat mobil Suzuki APV sebagai hadiah utama dalam sebuah kompetisi band. Mobil pintu geser dengan kabin lega itu kemudian dipakai sebagai teman tur untuk mengangkut alat musik saat konser.
BACA JUGA:Cocok Buat Mudik Nataru, Cek Harga Second Mobil Suzuki APV di Area Bengkulu
"Biasanya band kan punya mobil boks untuk ngangkut alat. Kami pakai mobil Suzuki APV," kenang dia.
Di samping itu, Rama menjelaskan, hampir seluruh personel d'Masiv tak bisa mengendarai mobil, sehingga APV dipakai untuk belajar nyetir oleh seluruh personel, kecuali Rian sang vokalis.
Ketika jatahnya Rian latihan, band d'Masiv sudah memasuki masa-masa tur sehingga, ia tak sempat belajar mengemudi.