Dua PKM di eks-KT Wakili Kaur Lomba Tingkat Provinsi

Sabtu 11 Nov 2023 - 18:32 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

MUARA SAHUNG - Dalam menyemarakkan peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) tahun 2023 tingkat Provinsi Bengkulu. Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kaur mengutus Puskesmas Luas dan Sahung untuk mengikuti lomba bayi sehat tingkat provinsi. Kegiatan itu akan dilaksanakan 14-16 November mendatang. 

Untuk Puskesmas Luas mengikuti lomba Balita sehat kategori usia 0-24 bulan. Sedangkan untuk Puskesmas Sahung mengikuti lomba Balita kategori 24-59 bulan. Dua Puskesmas asal Kaur ini akan bersaing dengan delapan perawakilan kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu. 

Dua Puskesmas ini diutus, karena menjurai lomba Balita tingkat Kabupaten Kaur beberapa waktu lalu. Kegiatan itu dilaksanakan Dinkes.

"Alhamdulillah. Bisa meraih juara pertama dalam lomba Balita Sehat kategori usia 24-59 bulan tingkat kabupaten. Insya Allah akan mewakili Kaur untuk lomba yang sama di tingkat Provinsi Bengkulu," ujar Kepala Puskesmas (Kapus) Muara Sahung Maya Afianti, SKM, Kamis (9/11).

Terpisah, Kapus Luas Sentri Novica, SST mengungkapkan, terpilihnya Puskesmas Luas untuk mewakili Kaur dalam Lomba Balita Sehat kategori usia 0-24 bulan.

Diharapnya menjadi pemecut semangat bagi para ibu di Kecamatan Luas. Untuk semakin lebih baik dalam memelihara kesehatan buah hati.

Diungkapkannya, ke depannya kegiatan ini tidak berhenti hanya pada saat lomba saja. Namun dilakukan secara secara berkelanjutan di tengah masyarakat. Ini bertujuan meningkatnya pemahaman, kepedulian,  kesadaran dan peran aktif orang tua beserta keluarga.

“Tujuannya agar supaya bayi dan Balita tumbuh sehat, cerdas dan mampu berkreasi sesuai dengan tingkat kemampuannya. Serta bertingkah laku yang baik, sehingga terwujud menjadi anak yang berkualitas,” tandasnya. (yie)

Tags :
Kategori :

Terkait