Belum lagi, nama Didit Hediprasetyo juga masuk dalam daftar Official Calendar PFW yang konsisten menggelar peragaan di ajang fashion bergengsi ini.
Tak hanya itu, masih ada prestasi lain yang pernah ia torehkan.
Di mana Didit tercatat menjadi satu-satunya desainer asal Indonesia yang gaunnya dipublikasikan dalam majalah Vogue Inggris.
BACA JUGA:Kisah Komaruddin Pejuang 1 Maret Kebal Peluru, Simak di Sini Kisahnya
BACA JUGA:Dikabarkan Bakal Rujuk Dengan Prabowo, Ini 5 Fakta Unik Titiek Soharto
Adapun karya-karyanya itu dapat dilihat melalui laman didithediprasetyo.com.
Karya-karya Didit pun sempat digunakan oleh sejumlah penyanyi internasional.
Mulai dari Carly Rae Jepsen di MTV Video Music Awards 2013 hingga Anggun C. Sasmi. Selain itu, karyanya turut dipakai brand ternama.
Didit Prabowo rupanya pernah merancang mobil BMW seri 7 Facelift yang diproduksi hanya lima unit pada tahun 2012 silam.
Ini merupakan karyanya yang kedua setelah Karl Lagerfeld dan pertama di Asia.
Biodata
- Nama lengkap: Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo
- Nama populer: Didit Hediprasetyo/Didit Prabowo
- Tempat, Tanggal lahir: Jakarta, 22 Maret 1984
- Usia: 39 tahun
- Pendidikan: Parsons The New School for Design
- Label Desain: Didit Hediprasetyo
- Agama: Islam
- Orang Tua: Prabowo Subianto dan Titiek Soeharto
- Kakek: Sumitro Djojohadikusumo dan Soeharto
- Nenek: Siti Hartinah dan Dora Marie Sigar
- Itulah biodata dan fakta dari Didit Prabowo. ***