Jebolan Akpol 1997 Bertabur Bintang, 1 Sudah Jadi Jenderal Bintang Dua, 6 Jenderal Bintang 1

Perwira tinggi jebolan dari Akpol 1997 bertabur bintang.-Sumber foto : koranradarkaur.id-

KORANRADARKAUR.ID - Para perwira tinggi (Pati) jebolan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1997 mulai bertabur bintang dengan karier semakin cemerlang.

Bagaimana tidak, dari keseluruhan Akpol 97 tersebut, saat ini sudah ada diantaranya yang tembus hingga menjadi Jenderal Polisi dengan pangkat berbintang.

Tercatat, ada 7 perwira tinggi jebolan Akpol 97 yang kini kariernya tembus ke pangkat jenderal bintang dua dan jenderal bintang satu.

Dari 7 orang tersebut, 1 diantaranya telah menduduki jabatan perwira tinggi dengan pangkat Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol) bintang dua.

BACA JUGA:Bintang Terang Akpol Jebolan 1996, Pangkat Tembus Jenderal Bintang Dua dan Bintang Satu, Ada Kapolda

BACA JUGA:11 Kapolda di Indonesia Akpol 1991, Seangkatan dengan Kapolri, Kapolda Bengkulu Salah Satunya

Sedangkan, 6 orang lainnya saat ini sudah tembus menduduki jabatan perwira tinggi dengan pangkat Brigadir Jenderal (Brigjen) Polisi bintang satu.

Kendati demikian, belum ada satupun perwira tinggi yang berasal dari jebolan Akpol 1997 yang sudah berhasil menduduki jabatan Kapolda.

Lalu, siapa saja sih para perwira tinggi jebolan Akpol 1997 yang kini telah berhasil meraih pangkat jenderal bintang dua dan jenderal bintang satu tersebut.

Untuk lebih jelasnya, simak rangkuman selengkapnya mengenai perwira tinggi jebolan Akpol 1997 bertabur bintang yang dikutip dari makassar.tribunnews.com sebagai berikut :

1. Irjen Mahmud Nazly Harahap

Jendral bintang dua satu-satunya jebolan Akpol 1997 adalah, Irjen Mahmud Nazly Harahap.

Saat ini beliau dipercaya menjadi Pati Baintelkam Polri dengan Penugasan pada BIN.

Jenderal menyandang pangkat bintang dua ini pertama kali mendapat bintang satu pertama kali sesuai Surat Telegram Nomor : STR/722/IX/KEP/2022.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan